Quantcast
Rekomendasi Film & Serial Action untuk di-Streaming Weekend Ini - Cultura
Connect with us
rekomendasi film action
Cr. Lionsgate

Cultura Lists

Rekomendasi Film & Serial Action untuk di-Streaming Weekend Ini

Sederet film action populer dan dimana tersedia untuk di-streaming.

Belakangan ini semakin banyak platform dengan berbagai katalog yang mungkin semakin sulit diikuti update-nya. Baik untuk streaming koleksi judul-judul lama hingga yang terbaru.

Beberapa dari kita mungkin kerap melewatkan film klasik terbaik yang meninggalkan platform bahkan sebelum kita tahu mereka sempat tersedia untuk di-streaming. Begitu pula film-film baru yang sekarang makin cepat beralih ke streaming platform. Cultura akan memberikan rekomendasi tontonan tematik untuk menemani akhir pekan!

Untuk weekend ini, Cultura memberikan rekomendasi film dan serial bergenre action di platform streaming. Mulai dari franchise besar yang kembali dengan film terbaru tahun ini, hingga serial action terbaru. Berikut rekomendasi film dan serial action untuk di-streaming weekend ini.

John Wick (1-4)

“John Wick” dibintangi oleh Keanu Reeves tak pernah basi untuk dibicarakan sebagai penggemar film action. Hype “John Wick: Chapter 4” masih menjadi bagian dari 2023, kemudian September mendatang kita akan menyambut serial spin off-nya “The Continental”.

Franchise action terpopuler saat ini menerima apresiasi karena koreografi pertarungannya yang dirancang dengan cermat. Menggabungkan berbagai gaya pertarungan dan mengaplikasikan campuran seni bela diri, baku tembak senjata api yang riuh, dan showcase karakter titular yang tahan banting.

Semakin menarik dengan semesta kriminal tersembunyi di masyarakat. Bagaimana ada aturan main dan praktek kejahatan terorganisir dalam skala besar. tak pernah terlambat untuk mulai menyelami semesta “John Wick”.

Where to stream: Prime Video (John Wick 1-3), Catchplay+ (John Wick: Chapter 4)

Indiana Jones (1-4)

Satu lagi franchise besar yang kembali di bioskop tahun ini adalah “Indiana Jones and the Dial of Destiny”. Film petualangan laga ini menampilkan Harrison Ford sebagai arkeolog petualang yang sangat ikonik, dalam skenario cerdik yang menggabungkan aksi, humor, drama menyentuh hati, dan sejarah.

Dengan misi pencarian mereka yang berbeda-berbeda dalam setiap seri, melintasi dunia untuk menemukan benda-benda purba, film ini berhasil menangkap semangat petualangan klasik yang immersive.

Seri film “Indiana Jones” telah menjadi fenomena budaya yang dicintai, memikat penonton dengan pesonanya yang abadi dan meninggalkan warisan abadi di dunia perfilman.

Where to stream: Disney+ Hotstar

Mission: Impossible (1-6)

Semuanya tentang “Mission: Impossible” adalah kesempurnaan, franchise film action terpopuler yang dibintangi oleh Tom Cruise terus kembali dengan kualitas terbaiknya. Selalu berusaha melampaui seri-seri pendahulunya. Kualitas tersebut masih terjaga hingga “Mission: Impossible – Dead Reckoning Part One” yang masih akan berlanjut. Semua seri dari “Mission: Impossible” komplit di Netflix bisa jadi movie marathon akhir pekan ini!

Mulai dari penokohan Ethan Hunt yang konsisten dan selalu memikat kita dengan aksinya. Penampilan stun dengan skala yang semakin besar dan berbahaya oleh Tom Cruise, aksi berlari jarak jauh tanpa cut, musik, lokasi di penjuru dunia, hingga penampilan villain yang menegangkan. Siapa yang tidak jatuh hati dengan “Mission: Impossible”?

Where to stream: Netflix

The Out-Laws

“The Out-Laws” merupakan film komedi petualangan dengan aksi terbaru di Netflix. Film ini dibintangi oleh Pierce Brosnan, Nina Dobrev, Ellen Barkin, dan Adam DeVine. Brosnan berperan sebagai Owen Browning, seorang manajer bank yang akan menikahi wanita yang ia cintai, Parker.

Namun, pekan pernikahannya diganggung dengan munculnya Ghost Bandits yang menahan banknya. Sayangnya, semua pertanda mengarah pada kemungkinan besar bahwa calon mertuanya adalah pelaku kriminal.

Where to stream: Netflix

Extraction 1 & 2

Di antara banyaknya rilisan bergenre action di Netflix, “Extraction” menjadi salah satu yang terbaik. Film ini dibintangi oleh Chris Hemsworth sebagai Tyler Rake, agen khusus yang mengambil misi di skena kriminal internasional.

Meski cukup lama dikenal sebagai Thor di MCU, membintangi film ini menjadi salah satu bukti bahwa aktor ini masih memiliki karir gemilang di skena film action ke depannya.

Cerita memang bukan kekuatan utama dari “Extraction”, namun buat action junkies, film ini memanjakan sekali sekuen aksinya. Baik di “Extraction” pertama dan sekuelnya, adegan aksi one long shot selalu menjadi highlight bagi penontonnya.

Where to stream: Netflix

Sisu

Yang sempat viral tahun lalu dan sudah bisa di-streaming di Indonesia, “Sisu” adalah film action war dari Finlandia arahan Jalmari Helander. Banyak yang bilang film ini ibarat John Wick jika berlatar di Perang Dunia II.

Dibintangi oleh Jorma Tommila sebagai mantan tentara Aatami Korpi yang hidup sendirian setelah muak dengan perang. Namun, ketika tentara Nazi hendak merampok emasnya dan melukai orang-orang tidak bersalah, Korpi menunjukan potensi sesungguhnya sebagai tentara yang mematikan jika ditantang.

“Sisu” memperlihat sekuen aksi dengan latar medan Perang Dunia II yang pastinya beda dengan film action modern. Mulai dari aksi membuat ranjau, bertarung dengan tank, menggunakan perlengkapan yang sesuai dengan jamannya.

Where to stream: Catchplay+

The Night Agent

Tak banyak serial bergenre action yang benar-benar bagus di Netflix, namun “The Night Agent” merupakan yang terbaik saat ini. Dibintangi Gabriel Basso, Luciane Buchanan, Hong Chau, D.B. Woodside, dan Fola Evans-Akingbola.

Basso sebagai Peter Sutherland adalah mantan agen lapangan yang mendapatkan tawaran bekerja di Gedung Putih. Tugasnya adalah menjaga panggilan khusus dan rahasia yang sangat kecil peluangnya untuk berdering. Hingga suatu hari saluran tersebut berdering dan meminta bantuannya.

“The Night Agent” merupakan serial aksi dengan tema konspirasi politik negara, melibatkan agen FBI hingga petinggi negara. Serial ini memang sudah tidak baru skenarionya; yaitu melindungi aset negara dan keamanan presiden. Namun eksekusinya sangat bagus untuk patut ditonton dan telah dikonfirmasi akan lanjut ke season baru.

Where to stream: Netflix

Bloodhounds

“Bloodhounds” adalah serial k-drama bergenre action terbaru di Netflix. Dibintangi oleh Woo Do-hwan, Lee Sang-yi, Kim Sae-ron, Park Sung-woong, dan Choi Si-won. “Bloodhounds” bercerita tentang Gun-woo yang berprofesi sebagai boxer. Masalah muncul ketika ibunya terjerat hutang oleh lintah darat yang mendominasi bidangnya.

Untuk membantu melunasi hutang ibunya, Gun-woo sayangnya harus meninggalkan dunia boxing dan bekerja untuk Presdir Choi. Ini adalah k-drama genre action yang segar tanpa gimmick. Interaksi antara trio Gun-woo, Woo-jin, dan Hyun-ju juga sangat seru untuk diikuti sebagai tiga rekan kerja di latar underground crime.

Where to stream: Netflix

Fubar

“Fubar” adalah serial action comedy yang masih termasuk baru di Netflix. Ini menjadi momen kembalinya Arnold Scwarzenegger, beraksi sebagai agen CIA bernama Luke.

Baru saja menyudahi misi terakhirnya dan memutuskan untuk pensiun, Luke harus kembali menerima misi yang bersangkutan dengan masa lalunya. Misi tersebut ternyata mengungkapkan bahwa anak perempuannya, Emma, juga agen CIA yang merahasiakan identitasnya selama ini.

“Fubar” merupakan perpaduan antara aksi, komedi, dan hubungan ayah dengan anak perempuannya. Gabriel Luna (The Last of Us) sebagai antagonis utama dalam serial ini juga memberikan penampilan yang meyakinkan sebagai elemen menegangkan.

Where to stream: Netflix

Tom Clancy’s Jack Ryan

“Tom Clancy’s Jack Ryan” merupakan serial thriller action yang dibintangi oleh John Krasinski. Serial ini merupakan salah satu yang terbaik di Prime Video yang telah berakhir di season keempatnya tahun ini. Serial ini diadaptasi dari novel karya Tom Clancy. “Jack Ryan” sebelumnya juga telah diadaptasi ke berbagai film. Ini menjadi serial pertama dari karakter Jack Ryan.

Ryan adalah analist CIA yang mendapatkan misi lapangan berbahaya pertamanya, yaitu mengungkap pola dari komunikasi teroris. Misi ini membuat Ryan berada di posisinya yang mempertaruhkan dirinya dalam jenis terorisme baru yang mengancam keamanan global.

Where to stream: Prime Video

Reacher

Satu lagi serial action terbaik di Prime Video adalah “Reacher”. Serial ini diadaptasi dari novel “Jack Reacher” oleh Lee Child. Sebelumnya karakter titular action ini pernah diangkat menjadi film yang dibintangi oleh Tom Cruise. Kali ini dibintangi oleh Alan Ritchon, aktor ini lebih memenuhi ‘syarat’ sebagai Jack Reacher yang sesuai dengan deskripsi fisik dari novelnya.

“Reacher” bercerita tentang veteran investigator militer yang telah memulai kehidupan baru sebagai warga sipil. Namun ketenangan hidupnya dikacaukan dengan tuduhan pembunuhan yang tidak ia lakukan. Jack Reacher pun kembali beraksi, memanfaatka kemampuannya untuk menemukan dalang sebenarnya demi membersihkan namanya.

Where to stream: Prime Video

adolescence netflix adolescence netflix

Adolescence: Drama Intens tentang Remaja dan Kompleksitasnya

TV

Tombstone (1993) Tombstone (1993)

Tombstone Review: Western Klasik yang Penuh Aksi dan Karakter Ikonik

Film

Film-Film Terbaik Val Kilmer: Dari Ikon Aksi hingga Karakter Legendaris

Cultura Lists

Oscar 2025 Nominations: Snubs and Surprises

Entertainment

Advertisement Drip Bag Coffee
Connect