Connect with us
The_Handmaiden_Review
The Handmaiden

Cultura Lists

10 Rekomendasi Film Thriller Romance

Kisah romansa dengan sentuhan thriller.

Film romansa merupakan salah satu genre paling populer dan banyak judul baru setiap tahunnya. Baik dalam industri film lokal, maupun luar negeri. Mengandung adegan mesra yang manis dan momen-momen romantis sudah menjadi ciri khas dari genre ini.

Ekspektasi tersebut yang selalu muncul dari penonton. Namun, mesra dan manis terus tak jarang bikin bosan, bukan? Bagaimana jika percintaan diberi bumbu thriller agar semakin mendebarkan? Berikut sederet rekomendasi film thriller romance dengan kisah yang bikin jantung berdetak makin kencang.

Vertigo (1958)

Banyak film Alfred Hitchcock yang memiliki cerita romansa dengan sentuhan thriller. Salah satu yang paling populer adalah “Vertigo”. Detektif Scottie yang baru saja pensiun dimintai tolong oleh temannya untuk menginvestigasi istrinya, Madeliene. Pesona Madeleine memikat Scottie dan menimbulkan perasaan cinta yang seharusnya terlarang. “Vertigo” menyajikan kisah romansa yang noir; melankolis dan tragis.

Rebecca (2020)

Satu lagi film dari Alfred Hitchcock adalah “Rebecca” pada 1940. Bagi yang belum menonton versi originalnya, “Rebecca” versi remake di Netflix tidak akan mengecewakan. Kehidupan seorang wanita yang berprofesi sebagai asisten berubah ketika dirinya berhasil memikat seorang duda kaya dari Inggris, Maxim De Winter. Namun, menjadi istri seorang tuan kaya tidak seindah yang dibayangkannya. Rebecca, mantan istri Maxim yang sudah meninggal menjadi pesaing yang entah kenapa masih menghantuinya bahkan setelah menikahi Maxim.

Fear (1996)

“Fear merupakan film remaja romance thriller yang dibintangi oleh Mark Wahlberg (sebagai David) dan Reese Witherspoon (sebagai Nicole). Nicole berpikir bahwa David adalah pacar yang baik hati dan manis. Namun ayah Nicole merasakan ada yang salah dari David. “Fear” memiliki kisah yang sepintas tampak cheesy, namun sisi menarik dari film ini adalah menggaris bawahi peran orang tua dalam mengawasi anaknya yang baru saja mengalami cinta.

Fatal Attraction (1987)

Dan Gallagher adalah seorang pengacara yang terlibat perselingkuhan dengan rekan kerjanya, Alex Forrest. Ketika Dan masih bimbang, perasaan Alex berkembang menjadi obsesi yang siap menghancurkan pernikahan Dan bersama istrinya. “Fatal Attraction” dibintangi oleh Glenn Close dan Michael Douglas.

Basic Instinct (1992)

Catherine Tramell (diperankan oleh Sharon Stone) merupakan salah satu karakter femme fatale yang cukup ikonik dalam budaya pop. Karakter ini merupakan salah satu karakter penting dalam film “Basic Instinct” yang dibintangi oleh Michael Douglas sebagai Detektif Nick. Nick sedang dalam investigasi kematian seorang pria bernama Johnny Boz. Awalnya, Ia yakin bahwa Catherine Tramell adalah tersangka yang bertanggung jawab akan pembunuhan tersebut. Investigasi berubah arah ketika Nick justru jatuh hati pada Catherine.

Posesif (2017)

“Posesif” merupakan film romansa remaja Indonesia yang menyuguhkan materi baru. Dibintangi oleh Adipati Dolken dan Putri Marino, film ini mengangkat kisah tentang pacar dengan cinta yang posesif dan toxic. Bisa disamakan dengan “Fear”, namun lebih rasional dan penuh dengan pelajaran yang bisa diterapkan dalam kehidupan. Bahkan lebih bagus dari film Hollywood tersebut. Bercerita tentang Lala yang baru merasakan cinta pertama, namun Yudhis ingin hubungan mereka menjadi yang terakhir dan untuk selamanya.

Fiksi (2008)

“Fiksi” mengandung kisah cinta bertepuk sebelah tangan yang suram dan kelam. Dibintangi oleh Ladya Cheryl sebagai Alisha, Ia kabur dari rumah dan tinggal di sebuah rumah susun demi mengikuti pujaan hati, Bari. Setelah mengetahui bahwa Bari sedang menulis novel dan tidak bisa menyelesaikannya, Alisha merasa harus melakukan sesuatu untuk membantu, meski hal tersebut harus di luar batas dan membahayakan dirinya sendiri.

Burning

“Burning” merupakan film romance Korea dengan sentuhan psychological thriller, perpaduan genre yang masih jarang kita temukan dalam industri film negeri ginseng. Dibintangi oleh Steven Yeun, Yoo Ah-in, dan Jeon Jong-so, “Burning” menceritakan kisah segitiga dengan ‘twist’ yang tidak terduga. Berawal dari pertemuan Lee Jong-suk dengan Hae-mi, kemudian Hae-mi memperkenalkan Jong-su pada Ben. Hingga akhirnya Ben mengungkapkan hobi rahasia yang tidak terduga.

Innocent Thing (2014)

Berikutnya ada kisah cinta terlarang antara seorang guru olahraga dan murid perempuannya. Salam kisah seperti ini, kita sering beranggapan bahwa murid perempuan yang selalu menjadi korban, namun Young-eun adalah perempuan lugu yang mampu merusak rumah tangga gurunya karena obsesi dan cinta. “Innocent Thing” merupakan film drama Korea romansa dengan sentuhan thriller yang cukup menguras hati.

The Handmaiden (2016)

“The Handmaiden” merupakan film drama romansa dengan sentuhan thriller dan kekerasan dari Korea Selatan. Bercerita tentang perkembangan cinta antara seorang pembantu perempuan dengan majikannya, seorang wanita Jepang kaya dengan pekerjaan tidak biasa. Ada berbagai elemen cerita di dalam film ini, tak ketinggalan sinematografi dan produksinya yang menyajikan keindahan dalam kengerian.

Lost in Translation & Her: Kesepian dan Perpisahan dari Dua Perspektif

Film

Siksa Kubur & Badarawuhi di Desa Penari: Rayakan Lebaran dengan Film Horor Lokal

Entertainment

Monkey Man Monkey Man

Film & Serial Terbaru April 2024

Cultura Lists

Perfect Days Perfect Days

Perfect Days: Slow Living & Komorebi

Entertainment

Connect