Connect with us
Niall Horan: Nice To Meet Ya Single Review
Getty Images

Music

Niall Horan: Nice To Meet Ya Single Review

Rock alternatif dengan sentuhan modern yang lebih refresh.

★ ★ ★ ★ ★
★ ★ ★ ★ ★

“Nice To Meet Ya” merupakan single terbaru dari Niall Horan. Penyanyi berdarah Irlandia ini merupakan salah satu mantan member One Direction yang memiliki warna musik berkarakter. Membuktikan bahwa dirinya mampu bertahan sebagai musisi dengan bakat dan kemampuan menulis dan membuat komposisi musik yang berkualitas. Hal tersebut dibuktikan lagi dalam single terbarunya.

Dilansir dari Billboard, Niall kembali bekerja sama dengan Julian Bunetta, Tobias Jesso, Jr., dan Ruth-Anne Cunningham yang membantunya dalam memproduksi single “Slow Hands” pada album debutnya, “Flicker”. Lagu “Nice To Meet Ya” diakui sebagai “adik” single dari “Slow Hands” dengan aransemen yang lebih ditingkatkan dinamismenya untuk memberikan warna yang baru. “Saya berpikir untuk mengeluarkan sisi Rock-ku lebih lagi”, ungkap Niall.

“Nice To Meet Ya” memang memiliki warna musik alternatif rock yang lebih maskulin dan berani dibandingkan dengan single-single Niall sebelumnya. Lagu dibuka dengan instrumen yang piano yang berkembang dengan ditambahkannya riff gitar yang menjadi statement dari track satu ini. Meski terdengar rock, lagu tetap dikemas dengan sound modern yang memberikan kesan fresh.

Aransemen musik dari awal lagu hingga penutup memiliki flow yang sangat powerful dan dinamis. Komposisi musik dibangun dengan rapi, membuat lagu ini terdengar catchy dan membuat kita tidak bosan menikmatinya.

“Nice To Meet Ya” akan mengingatkan kita dengan warna-warna musik alternatif rock ala Robbie Williams yang terkenal pada awal tahun 2000-an.

Terdengar well-produced, lagu ini ternyata dikomposisi oleh Niall dan teman-teman secara tidak sengaja dengan pola produksi yang acak. Melalui wawancara dengan Billboard, ia menyatakan bahwa mereka sedang blank pada hari lagu ini tercipta. Hingga Niall mulai mengambil gitar elektriknya dan memainkan riff gitar yang akhirnya dimasukan dalam lagu ini. Permainan gitarnya memancing rekan musisinya untuk mulai menulis dan menambahkan berbagai elemen pada lagu ini.

Lagu ini diakui Niall Horan memiliki lirik yang terinspirasi dari pengalaman pribadinya, meski hanya sebagian lirik saja. Suatu hari, Niall sedang hangout bersama teman-temannya di sebuah bar dan berpapasan dengan sekumpulan wanita lain. Ia bertemu pandang dengan seorang wanita dalam kesempatan tersebut. “Namun, setiap kali aku berbalik untuk -sesuai dengan lirik (dalam lagu ini)- dia selalu menghilang”, ungkap Niall ketika menceritakan pengalaman pribadinya tersebut.

Sesuai dengan cerita Niall Horan, video klip juga menampilkan kisah one-night-stand yang dibawakan dengan alur flashback. Menampilkan seorang wanita cantik yang keluar dari tempat tinggalnya kemudian kembali pada 24 jam sebelum pertemuan mereka.

Video “Nice To Meet Ya” disutradarai oleh The Young Astronauts yang sebelumnya juga mengerjakan berbagai video klip Ariana Grande, The Vamps, dan masih banyak lagi musisi terkenal lainnya.

Secara keseluruhan, “Nice To Meet Ya” merupakan single bernuansa alternatif rock dengan sentuhan modern yang fresh. Keberanian Niall Horan dalam mengeluarkan jiwa rocker-nya lebih lagi telah menghasilkan single yang menjanjikan untuk album terbaru Niall yang masih belum dikonfirmasi tanggal rilisnya.

Beabadoobee Beabadoobee

Beabadoobee: This Is How Tomorrow Moves Album Review

Music

Phantom Siita: Girlhood Memories Phantom Siita: Girlhood Memories

Phantom Siita: Girlhood Memories Album Review

Music

The Penguin Soundtrack The Penguin Soundtrack

The Penguin Soundtrack: Playlist Curated by Cultura

Cultura Lists

Flip Top Head 'Up Like A Weather Balloon' Review Flip Top Head 'Up Like A Weather Balloon' Review

Flip Top Head ‘Up Like A Weather Balloon’ Review

Music

Advertisement Drip Bag Coffee
Connect