Connect with us
lagu terbaik chrisye

Cultura Lists

10 Lagu Cinta Terbaik Chrisye

Legenda pop progressive Indonesia yang berulang tahun ke-70 hari ini.

16 September merupakan hari ulang tahun dari salah satu legenda musik pop Indonesia, Chrisye. Meski telah 12 tahun semenjak perginya sang maestro, nama besar dan karyanya tak pernah lekang dari sejarah industri musik Indonesia. Kita bisa melihat Google Doodle Chrisye hari ini yang menunjukan bahwa Chrisye masih dikenang dan tercatat dalam sejarah sebagai salah satu seniman berpengaruh.

google doodle chrisye

Pada tahun 2011 Rolling Stone Indonesia juga memberikan penghargaan pada Chrisye sebagai musisi terbaik ke-3 di Indonesia sepanjang masa. Semasa hidupnya, penyanyi dengan nama lengkap Chrismansyah Rahadi ini telah merilis sebanyak 31 album dan berkarya sejak 1960an. Terdiri dari sederet album solo, group, dan satu album dengan Guruh Gipsy.

Karyanya yang paling legendaris adalah album “Badai Pasti Berlalu” yang rilis tahun 1977 dan merupakan album Indonesia terlaris urutan kedua, dengan 9 juta penjualan dari tahun 1977 sampai 1993. Karyanya yang paling legendaris adalah album “Bandai Pasti Berlalu” yang rilis tahun 1977 dan merupakan album Indonesia terlaris urutan kedua, dengan 9 juta penjualan dari tahun 1977 sampai 1993. Lagu-lagu dalam album ini diarahkan oleh Eros Djarot, musik dimainkan oleh Jockie Soerjoprajogo dan dinyanyikan oleh Chrisye dengan vokal pendukung oleh Berlian Hutauruk. Album ini masuk ke peringkat #1 di dalam daftar “150 Album Indonesia Terbaik” majalah Rolling Stone Indonesia bulan Desember 2007

Berikut sederet lagu cinta terbaik Chrisye bergenre pop dengan aransemen otentik dan lirik yang asik.

Hip Hip Hura

“Hip Hip Hura” merupakan single dari album dengan judul yang sama pada tahun 1985. Lagu ini memiliki aransemen disco pop yang kental sebagai lagu dansa anak muda pada zaman itu. Lirik lagu ini memiliki lirik tentang bertemu dengan perempuan yang ditaksir saat sedang berkunjung ke sebuah pesta temannya. Lagu ini merupakan party anthem untuk angkatan 80an.

Aku Cinta Dia

Berikutnya masih lagu tentang cinta dengan aransemen pop yang bernuansa retro yang santai, “Aku Cinta Dia”. Lagu ini merupakan salah satu track populer dari album “Aku Cinta Dia” pada tahun 1994. Dengan lirik sederhana tentang jatuh cinta pada pandangan pertama hingga terbawa dalam mimpi.

Anak Sekolah

Berikutnya lagu yang cocok buat generasi milenial jaman sekarang yang sudah hobi pacaran. “Anak Sekolah” merupakan salah satu lagu ikonik dari Chrisye dengan aransemen pop yang catchy. Dengan lirik yang lugu dan lucu didengar. Bercerita tentang anak remaja yang masih belum mau pacaran karena merasa terlalu muda untuk hal tersebut. Track satu ini ada dalam album “Nona Lisa” pada tahun 1986.

Galih dan Ratna

Galih dan Ratna merupakan salah satu nama pasangan lokal yang ikonik di budaya pop Indonesia. Ibaratnya Shakespeare yang terkenal dengan Romeo dan Juliet. Pasangan ideal ini merupakan tokoh yang ada dalam lagu Chrisye, “Galih dan Ratna”, dari album “Puspa Indah”. Lagu romansa satu ini menceritakan Galih dan Ratna yang menjalin cinta dengan alunan aransemen musik pop yang asik untuk berdansa. Lagu ini juga menjadi soundtrack dari salah satu film romansa remaja populer berjudul serupa pada tahun 1979.

Panah Asmara

Berikutnya ada lagu “Panah Asmara” dari album “Senyawa” pada tahun 2004. Dalam lagu ini, Chrisye berkolaborasi dengan Tohpati. Lagu ini mulai menunjukan warna pop modern 2000-an dengan sentuhan aransemen gitar rock dan gesekan biola yang ikonik. Masih dengan lirik khasnya tentang narasi perasaan jatuh cinta pada seseorang. Lagu ini juga memiliki unsur etnik yang kental, cukup banyak elemen menarik dalam track Chrisye satu ini.

Cinta Yang Lain

Banyak juga lagu cinta melankolis yang telah diciptakan oleh penyanyi legendaris satu ini. Masih dari album “Senyawa”, kali ini Chrisye berkolaborasi dengan band rock, Ungu dalam track “Cinta Yang Lain”. Lagu ini memiliki aransemen musik soft rock yang merupakan genre core dari band Ungu, berpadu dengan penulisan lirik yang emosional dan dalam.

Menunggumu

“Menunggumu” merupakan lagu Chrisye yang berkolaborasi dengan band 2000an awal Indonesia, “Peterpan”. Track ini juga memiliki aransemen musik rock modern berpadu dengan vokal Chrisye yang lembut dan vokal Ariel khas. Lagu ini juga merupakan salah satu track dari album “Senyawa”.

Dara Manisku

“Dara Manisku” merupakan salah satu single dari album “Dekade” pada tahun 2004. Lagu ini memiliki aransemen musik pop, disco, dan jazz yang berani. Dengan lirik yang genit menggoda seorang wanita yang berpadu sempurna dengan aransemen musik jazz band yang berkelas.

Cintaku

“Cintaku” merupakan salah satu single dari album “Badai Pasti Berlalu” pada tahun 1999. Lagu ini memiliki aransemen musik pop yang catchy dan merupakan salah satu lagu ikonik dari Chrisye yang masih banyak dicover hingga saat ini. Dengan lirik tentang sensasi rasa cinta yang dibawakan dengan puitis.

Seperti Yang Kau Minta

“Seperti Yang Kau Minta” merupakan salah satu lagu ballad paling terkenal dari Chrisye. Dengan penulisan lirik yang melankolis dengan kisah terselubung yang bakal membuat kita baper. Dengan aransemen slow pop dibuka dengan denting piano dan diiringi dengan gitar akustik dan biola yang lembut. Lagu ini merupakan track penutup dari album “Dekade”

Declan McKenna: What Happened to the Beach? Declan McKenna: What Happened to the Beach?

Declan McKenna: What Happened to the Beach? Album Review

Music

Ariana Grande: Eternal Sunshine Ariana Grande: Eternal Sunshine

Ariana Grande: Eternal Sunshine Album Review

Music

Monkey Man Monkey Man

Film & Serial Terbaru April 2024

Cultura Lists

Java Jazz Festival 2024: Embracing Unity Through Music

Entertainment

Connect