Connect with us
MIDSOMMAR
Midsommar | © A24

Entertainment

5 Film Terbaik yang Terlupakan Dalam Daftar Nominasi Oscar 2020

Banyak film dan penampilan aktor terbaik yang terlewatkan.

Tahun 2019, merupakan kebangkitan dari industri perfilman internasional. Dibandingkan dengan tahun 2018, ada banyak film berkualitas dan penampilan ikonik yang menggebrak media di tahun kemarin.

Mulai dari penampilan Joaquin Phoenix dalam “Joker”, dan berbagai film berkualitas dari para sineas senior seperti Quentin Tarantino dengan “Once Upon A Time in Hollywood” dan Martin Sorcerer dengan “The Irishman”.

Kita juga masih tidak bisa melupakan berbagai penampilan akting duet yang bermakna. Seperti penampilan Scarlett Johansson dan Adam Driver dalam “Marriage Story”, hingga Jonathan Pryce dan Anthony Hopkins dalam “The Two Popes”.

Sederet penampilan memukau tersebut telah meninggalkan karya yang menambah catatan sejarah industri perfilman dunia. Oscar, salah satu ajang penghargaan film dunia paling populer juga mengakui kehebatan para sineas tersebut dengan memasukan mereka dalam berbagai nominasi di Oscar yang akan berlangsung pada 10 Februari mendatang.

Terlalu banyak film berkualitas tahun 2019 hingga semuanya tidak bisa masuk dalam nominasi Oscar. Berikut beberapa film terbaik dari tahun 2019 yang sayangnya tidak masuk nominasi Oscar 2020.

The Farewell Review

The Farewell

The Farewell

“The Farewell” merupakan film drama keluarga yang disutradarai oleh Lulu Wang dan dibintangi oleh Awkwafina. Dari segi cerita, film ini masuk dalam tipikal kisah drama yang akan mencuri perhatian para juri Oscar. Mulai dari ide ceritanya yang berdasarkan kisah nyata, mengandung budaya yang otentik, serta dibawakan dengan kualitas akting yang memukau dari Awkwafina. “The Farewell” juga menyajikan cerita yang hangat sekaligus dan dijamin akan membuat penonton merasa emosional. Tak lupa juga kemasan sinematografi yang artistik dan sangat menggugah.

Jika memang kalah bersaing dengan sederet film berkualitas lainnya dalam kategori Best Picture, “The Farewell” setidaknya bisa pantas masuk dalam nominasi Best Adapted Screenplay dan Best Cinematography.

Dolemite Is My Name

Dolemite Is My Name | Netflix

Dolemite Is My Name

Seperti yang telah kita ketahui, ada banyak Netflix Original Movie yang tembus ke berbagai nominasi Oscar 2020. Sayangnya, Oscar melupakan film drama komedi biografi berjudul “Dolemite Is My Name”. Film ini memiliki cerita jenaka tentang perjuangan karir Rudy Ray Moore dengan nama panggung Dolomite. Film ini serupa dengan film “The Disaster Artist”, namun lebih colorfull dan menyenangkan untuk ditonton.“Dolemite Is My Name” cukup berkualitas untuk masuk dalam nominasi Best Costume Design atau Best Production Design mengingat penampilan setiap karakter yang selalu on point.

Us 2019

Us

Us

Jika “Get Out” bisa tembus Oscar pada tahun 2018, mengapa tidak “Us”? Film horror karya Jordan Peele ini menunjukan konsistensi sang filmmaker dalam menciptakan genre horrornya sendiri. “Us” menampilkan kisah dan unsur horror yang lebih liar lagi dibandingkan dengan film debutnya yang berhasil memenangkan Academy Award Best Original Screenplay.

Mungkin “Us” kali ini kalah bersaing dengan film-film baru lainnya yang masuk dalam nominasi tersebut, namun, kita tidak bisa melupakan penampilan Lupita Nyong’o dalam film ini. Lupita sebelumnya juga telah memenangkan Academy Award pada tahun 2014 sebagai Best Supporting Actress dalam film “12 Years a Slave”. Penampilan terbaru Lupita dalam “Us” seharusnya patut dinominasikan dalam kategori Best Actress Oscar 2020.

Midsommar

Ada banyak film horror berkualitas yang rilis pada tahun ini, mulai dari “Parasite”, “The Lighthouse”, “Us”, dan “Midsommar”. Apa Oscar bukan penggemar dari karya sutradara Ari Aster? Pada Oscar 2019 lalu, banyak juga media yang menganggap Oscar melupakan penampilan memukau dari Toni Collette dalam “Hereditary”. Begitu pula dengan tahun ini, Oscar melupakan akting totalitas dari Florence Pugh.

Florence Pugh memang berhasil masuk dalam nominasi Oscar tahun ini sebagai Best Supporting Artist melalui penampilannya dalam “Little Women”. Namun, banyak media yang berpendapat, Florence Pugh seharusnya lebih mendapatkan apresiasi melalui penampilannya di Midsommar sebagai Best Actress in Leading Role. “Midsommar” juga seharusnya bisa masuk dalam nominasi Best Original Screenplay dan Best Production Design.

Uncut Gems

“Uncut Gems” merupakan film karya Josh Safdie dan benny Safdie merupakan salah satu film terbaik dari tahun 2019. Banyak media yang memberikan ulasan positif akan penulisan cerita yang emosional dan menarik, serta penampilan Adam Sandler yang secara mengejutkan tampil memukau.

Film drama ini seharusnya bisa masuk dalam berbagai kategori nominasi Oscar tahun ini. Penampilan akting Adam Sandler patut masuk dalam nominasi Best Actor. Begitu pula dalam nominasi Best Director dan Best Screenplay dimana mereka telah memenangkan penghargaan tersebut dalam ajang New York Film Critics Circle dan National Board of Review.

12.12: The Day 12.12: The Day

12.12: The Day Review – Kudeta Militer dan Periode Tergelap Korea Selatan

Film

Conclave review Conclave review

Conclave Review – Drama Intrik di Balik Pemilihan Paus

Film

We Live in Time We Live in Time

We Live in Time Review: Perjuangan Pasangan Melawan Kanker & Waktu

Film

Auditorium ScreenX Terbesar Kedua di Dunia Hadir di CGV Cinemas Indonesia dengan Teknologi Dolby Atmos Auditorium ScreenX Terbesar Kedua di Dunia Hadir di CGV Cinemas Indonesia dengan Teknologi Dolby Atmos

Auditorium ScreenX Terbesar Kedua di Dunia Hadir di Indonesia

Entertainment

Advertisement Drip Bag Coffee
Connect