Connect with us
Let It Snow Review
Netflix

Film

Let It Snow Review: Sebuah Film Komedi Romantis yang Menghangatkan

Kumpulan kisah para remaja dan permasalahannya di malam natal.

★ ★ ★ ★ ★
★ ★ ★ ★ ★

Let It Snow merupakan sebuah film yang diadaptasi dari sebuah novel karya Maureen Johnson, John Green, dan Lauren Myracle dengan judul yang sama. Bagi John Green, Let It Snow merupakan judul buku ketiganya yang diadaptasi menjadi sebuah film setelah The Fault In Our Stars (2014) dan Paper Towns (2015). Film ini disutradarai oleh Luke Snellin.

Let It Snow dirilis pada musim dingin tahun lalu, tepatnya pada bulan November 2019. Memiliki ide yang hampir sama dengan film natal fenomenal Love Actually (2003), Let It Snow menceritakan beberapa kisah berbeda dari sekumpulan remaja di hari natal.

Film Komedi Romantis Natal dengan Plot yang Mudah Diprediksi

Jika memprediksi bahwa film ini penuh dengan cerita manis dan menghangatkan ala film-film roman natal yang sudah pernah kita tonton sebelumnya, maka prediksi tersebut benar adanya. Dengan latar musim dingin di kota Illinois, sekumpulan remaja berusaha untuk menyelesaikan permasalahan mereka masing-masing sebelum malam natal tiba.

Julie Reyes (Isabela Moner) merupakan seorang gadis dengan kepribadian easy-going dan cerdas. Ia baru saja diterima di Columbia University untuk melanjutkan pendidikannya, namun keadaan ibunya yang sedang sakit membuat Julie harus berpikir dua kali untuk pergi dan menjalani kehidupan baru di dunia kampus.

Saat sedang dipenuhi oleh dilema, tiba-tiba Julie bertemu dengan seorang penyanyi terkenal bernama Stuart Bale (Shameik Moore). Pertemuan mereka yang tidak sengaja ternyata mampu membawa Julie dan Stuart menjalani sebuah hari yang menyenangkan di kota Illinois yang ditutupi oleh salju.

Let It Snow Review

Netflix

Selain kisah Julie dan Stuart, Let It Snow juga menceritakan kisah remaja lainnya dan juga permasalahan yang mereka hadapi. Contohnya seperti masalah yang dihadapi oleh Tobin (Mitchell Hope) yang sudah sejak lama memendam perasaan suka pada sahabatnya, yaitu Angie (Kiernan Shipka).

Sifat Tobin yang pendiam dan pemalu membuatnya sulit untuk mengungkapkan perasaanya pada Angie. Ditambah lagi dengan seorang kakak kelas yang mencoba untuk mendekati Angie. Bagi Tobin, natal tahun ini akan terasa menyedihkan jika ia tidak segera mengungkapkan perasaanya pada Angie.

Malam natal bagi Addie (Odeya Rush) sudah pasti menyedihkan. Ia baru saja ditinggal oleh kekasihnya yang lebih memilih hangout bersama teman-temannya. Hari-harinya terasa tambah sepi ketika ia bertengkar dengan sahabatnya, yaitu Dorrie (Liv Hewson). Addie berpendapat bahwa Dorrie tidak pernah mengerti rasanya cinta dan memiliki sebuah hubungan, padahal di sisi lain Dorrie sedang berusaha mendekati seorang gadis yang ia sukai sejak lama.

Kurangnya Pengembangan Karakter karena Jalan Cerita yang Terlalu Padat

Seperti sinopsis yang sudah dibahas sebelumnya, Let It Snow memiliki banyak karakter dan jalan cerita di dalamnya. Dalam waktu 93 menit, penonton disuguhkan oleh banyak permasalahan yang dimiliki oleh setiap karakter. Dengan cerita yang berbeda satu sama lain, terkadang adegan terasa melompat dari satu adegan ke adegan lainnya.

Mungkin karakter menarik dan kuat seperti Julie Reyes dapat lebih dikembangkan jika durasi film tidak dihabiskan untuk kisah karakter lainnya. Pengembangan karakter yang kurang bahkan cenderung tidak ada, membuat film ini terasa sedikit membosankan.

Let It Snow Review

Netflix / Steve Wilkie

Kehadiran Jacob Batalon (Spiderman: Homecoming) yang berperan sebagai DJ Keon dalam film ini mungkin awalnya bertujuan untuk memberikan unsur komedi, namun karakternya hanya dibahas sedikit. Bahkan, dialog yang muncul darinya tidak mampu membuat kita tertawa, apalagi terbahak geli.

Terlepas dari kekurangannya, Let It Snow dibintangi oleh para aktor dan aktris yang sangat bertalenta. Kiernan Shipka sangat menonjol dalam film ini, apalagi semenjak ia memerankan karakter Sabrina dalam Serial Netflix terkenal berjudul Chilling Adventures of Sabrina. Kehadiran aktris senior Joan Cusack (School of Rock, Shameless, The Office) juga ikut meramaikan film ini.

Indahnya pemandangan kota yang ditutupi salju di akhir tahun ditambah pemilihan soundtrack yang didominasi oleh lagu 80-an membuat Let It Snow terasa sangat menghangatkan dan penuh dengan nostalgia.

Dengan cerita yang ringan dan penuh dengan kisah romantis khas anak muda, film ini cocok untuk mengisi waktu luang dan sebagai hiburan di akhir pekan. Let It Snow dapat dinikmati di Netflix.

The Zone of Interest The Zone of Interest

The Zone of Interest: Penjelasan, Pesan, dan Kisah Nyata di Balik Film

Film

The Outfit The Outfit

The Outfit Review: Drama Gangster Klasik Berlokasi di Satu Tempat Penuh Misteri

Film

The Taste of Things The Taste of Things

The Taste of Things: Kuliner Prancis & Period Drama Romantis

Film

King Richard Review King Richard Review

10 Film Biopik Inspiratif & Memotivasi

Cultura Lists

Connect