Connect with us
rekomendasi anime terbaik
Attack On Titan

Cultura Lists

12 Anime Terpopuler untuk Movie Marathon

Ingin mulai nonton anime tapi belum tahu mau nonton yang mana?

Setelah dua pekan menjalani social distancing, kita mulai merasa stres dengan rutinitas. Apa yang harus dilakukan? Mungkin jawabannya adalah membuat rutinitas baru.

Bila biasanya movie marathon seluruh serial di Netflix, kita bisa menantang diri dengan menonton yang lain. Misalnya nonton anime. Ini adalah salah satu kegiatan yang sangat diakrabi generasi 90-an. Cerita yang menarik, tokoh-tokoh yang penuh semangat dan pantang menyerah, hingga kekonyolan tokoh utama menjadi daya tarik anime Jepang.

One Piece

One Piece adalah anime bergenre adventure. Menceritakan petualangan seru dan kocak dari Kelompok Bajak Laut Topi Jerami yang dipimpin oleh Monkey D. Luffy untuk mendapatkan harta karun One Piece dan menjadi Raja Bajak Laut. Hal yang menarik dari anime One Piece ini yaitu karakter Kelompok Bajak Laut Topi Jerami yang berbeda dengan bajak laut lainnya, yaitu gemar membantu kerajaan yang tertindas.

Vinland Saga

Vinland Saga mengambil latar belakang era Viking yang terkenal dengan Bajak Laut yang sadis. Anime ini bermula menceritakan seorang Legenda bernama Thor yang kuat dan tidak terkalahkan. Kehidupan damai Thor dan keluarga diusik dengan kehadiran rekannya dulu yaitu Floki yang memintanya untuk ikut berperang bersama kerajaan Denmark untuk menginvasi Inggris dengan ancaman keselamatan keluarga dan warga di Islandia. Ini adalah gambaran kisah nyata di era 986 M.

Sword Art Online

Sword Art Online (SAO) menceritakan konsol game Virtual Reality Massively Multiplayer Role-Playing online (VRMMORPG) bernama Nerve Gear yang populer. Pemain dapat merasakan dunia virtual di game layaknya dunia nyata. Hingga saat ini, SOA sudah memasuki season 4 dengan cerita yang lebih seru dan penuh misteri dalam pengungkapan sindikat ilegal yang menggunakan teknologi Nerve Gear untuk tindakan kriminal dan menguasai dunia.

Hunter X Hunter

Hunter X Hunter menceritakan perjalanan Gon dalam mengikuti seleksi menjadi Hunter dan menemukan ayahnya Ging Freecss. Hunter merupakan suatu pekerjaan layaknya tentara bayaran. Gon bersama Killua berpetualang ke seluruh dunia untuk menjadi yang terkuat dengan mengembangkan kekuatan Nen masing-masing. Kisah Gon yang menarik dan kisah Killua yang memiliki latar belakang sebagai keluarga pembunuh bayaran menjadikan anime ini sangat populer.

Attack On Titan

Attack On Titan menceritakan sebuah kerajaan yang membangun tembok besar untuk berlindung dari serangan Titan. Ini adalah makhluk berukuran raksasa yang memburu dan memakan manusia. Eren sebagai tokoh utama bergabung dengan tentara untuk membalaskan dendam kematian keluarganya yang dimakan oleh Titan. Sisi menarik dari anime ini adalah cerita yang tidak klise dengan sentuhan politik dan fanatisme agama yang menambah kompleks cerita.

Dragon Ball Super

Bumi terancam dengan kehadiran Dewa Penghancur yang bernama Beerus yang mencari prajurit legendaris dalam ramalan yaitu Super Saiyan God. Goku dan kawan-kawannya berjuang untuk mampu mengalahkan Beerus. Setelah berhasil mencegah Beerus menghancurkan bumi, di luar dugaan muncul Dewa dari segala Dewa yang bernama Zeno. Sekali lagi bumi dalam kondisi terancam dengan rencana Zeno untuk menghancurkan alam semesta yang lemah termasuk Bumi.

One Punch Man

Saitama merupakan seseorang yang memiliki kekuatan super power dan bercita-cita menjadi pahlawan yang terkenal. Akan tetapi, saat mengikuti tes menjadi Pahlawan, Saitama hanya mendapatkan Ranking C. Saitama berjuang untuk menjadi pahlawan Ranking S dengan membasmi monster-monster kuat bersama muridnya, Genos. Anime ini terkenal karena karakter dari pemeran utamanya yang unik.

Mob Psycho 100

Anime ini menceritakan seorang bocah bernama Kageyama Shigeo yang lemah, lugu, berwajah pas-pasan, dan tidak populer di sekolahan. Shigeo memiliki kekuatan supernatural yang dahsyat. Shigeo memilih menyembunyikan dan tidak menggunakan kekuatannya untuk kekerasan. Ia bekerja sama Reigen sebagai pembasmi hantu.

Nanatsu No Taizai

Nanatsu no Taizai atau Seven Deadly Sins menceritakan petualangan Meliodas dan Elizabeth mencari anggota Seven Deadly Sins. Mereka ingin melawan Ksatria Suci Kerajaan. Seven Deadly Sins sebelumnya merupakan pengawal kerajaan yang sangat dikagumi oleh masyarakat. Petualangan seru dan scene battle yang epic dan misteri dari masing-masing anggota Seven Deadly Sins membuat anime ini populer. Selain itu, tingkah konyol Meliodas menjadi bumbu dalam anime ini.

Black Clover

Kemampuan sihir merupakan tolak ukur kekuatan dalam anime Black Clover. Tapi, apa jadinya jika tokoh utama tidak mempunyai kemampuan sihir? Asta merupakan pemuda dari desa terpencil yang tidak memiliki kekuatan sihir seperti orang lainnya tetapi ingin menjadi Kaisar Sihir. Walaupun begitu, Asta terus mengembangkan kemampuan fisik untuk menjadi lebih kuat dan dibantu oleh Yuno.

Demon Slayer

Demon Slayer menceritakan perjuangan dan petualangan Tanjiro bersama adiknya Nezuko untuk membalaskan dendam kepada iblis-iblis (oni). Mereka juga berusaha mengembalikan Nezuko menjadi manusia biasa. Daya tarik anime ini yaitu pertarungan pedang yang epic dan memukau dan semangat juang Tanjiro untuk menjadi lebih kuat. Demon Slayer mendapatkan penghargaan sebagai anime terbaik tahun 2019.

The Promised Neverland

Anime ini menceritakan kehidupan anak yatim piatu di panti asuhan Grace Field House yang indah dan luas, dan pengasuh yang baik hati yang sering dipanggil Mama. Tokoh utama pada anime ini yaitu 3 anak yatim piatu yang memiliki kecerdasan dan kemampuan yang unik dan berencana untuk kabur. Anime ini memiliki banyak twist yang akan membuat terkejut. Terutama misteri dari “Mama”, monster, dan kehidupan diluar tembok panti asuhan.

The Zone of Interest The Zone of Interest

The Zone of Interest: Penjelasan, Pesan, dan Kisah Nyata di Balik Film

Film

The Outfit The Outfit

The Outfit Review: Drama Gangster Klasik Berlokasi di Satu Tempat Penuh Misteri

Film

The Taste of Things The Taste of Things

The Taste of Things: Kuliner Prancis & Period Drama Romantis

Film

King Richard Review King Richard Review

10 Film Biopik Inspiratif & Memotivasi

Cultura Lists

Connect