Connect with us
birds of prey
Suicide Squad (2016) Margot Robbie as Harley Quinn (CR: Warner Bros.)

Entertainment

Trailer Birds of Prey

Film Birds Of Prey dijadwalkan rilis di Indonesia pada bulan Feburari 2020.

Tanggal 1 Oktober lalu, Warner Bros telah merilis trailer film “Birds of Prey” yang menjadi salah satu film paling diantisipasi itahun 2020 nanti. Film ini merupakan film lepasan dari Suicide Squad yang merupakan bagian dari DC Extended Universe.

Sesuai dengan judulnya Birds of Prey: And the Fantabulous Emancipation of One Harley Quinn, film ini mengambil karakter utama Harley Quinn seorang gadis pembuat onar di kota Gotham dan ia dikenal sebagai kekasih Joker dalam film Suicide Squad.

Dalam film birds of Prey ini, diceritakan bahwa hubungan Joker dan Harley Quinn telah berakhir. Harley Quinn pun terlihat patah hati, ia memotong rambutnya sendiri dan melempar pisau pada foto Joker. Oleh karena itu, ia pun membuat sekutu, untuk memperjuangkan emansipasi wanita di kota tersebut. Beberapa wanita yang diajak bergabung adalah Huntress, Black Canary, Detektif Renne Montoya dan Cassandra Cain.

Sekutu Harley Quinn ini akan dihadapkan pada penjahat sadis yaitu Roman Sionis alias Black Mask dan Juga Victor Saaz. Dalam trailernya, Roman Sionis terlihat menyekap tiga orang perempuan dan Harley Quinn pun terlihat menyelamatkan Cassandra Cain. Disisi lain, para wanita yang menjadi sekutu Harley Quinn menunjukkan kekuatannya seperti Black Canary yang memiliki suara yang bisa sampai menggetarkan minuman dalam meja lalu Huntress yang terlihat membidik lawannya.

Film yang disutradari oleh Cathy Yan ini memfokuskan perjuangan para wanita, bagaimana mereka bisa berdiri sendiri dan bisa melawan penjahat dengan kemampuan mereka sendiri.

Selain Margot Robbie, aktor dan aktris yang bermain dalam film ini antara lain Mary Elizabeth Winstead sebagai Helena Bertinelli (Huntress), Jurnee Smollett-Bell (Black Canary), Rosie Perez (Renne Montoya), Ella Jay Basco(Cassandra Cain), Chris Messina (Victor Zsasz), dan Ewan McGregor sebagai Black Mask.

Film Birds Of Prey dijadwalkan rilis di Indonesia pada bulan Feburari 2020.

Lost in Translation & Her: Kesepian dan Perpisahan dari Dua Perspektif

Film

Siksa Kubur & Badarawuhi di Desa Penari: Rayakan Lebaran dengan Film Horor Lokal

Entertainment

Monkey Man Monkey Man

Film & Serial Terbaru April 2024

Cultura Lists

Perfect Days Perfect Days

Perfect Days: Slow Living & Komorebi

Entertainment

Connect